Nasi Bakar Ayam
Deskripsi
Bikin nasi bakar ayam sepertinya enak nih untuk makan malam. Langsung saja yuk cobain resepnya berikut ini.
Bahan
- nasi matang secukupnya
- 300 gr daging ayam, rebus dan suwir-suwir
- 100 ml kaldu ayam, air rebusan ayam
- 1 batang serai
- 2 lembar daun jeruk
- minyak secukupnya
Bumbu
- 3 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 5 buah cabai rawit
- 2 buah cabai merah
- garam dan gula secukupnya
- daun pisang secukupnya
Instruksi
- Haluskan bawang putih dan bawang merah, tumis hingga harum. Masukkan daun jeruk dan serai. Tumis lagi hingga matang.
- Masukkan ayam suwir, garam dan gula secukupnya. Campur hingga merata. Tuang kaldu ayam. Masak hingga kuah habis sambil diaduk-aduk. Masukkan nasi dan aduk rata seperti nasi goreng. Aduk terus hingga nasi tidak lengket.
- Bungkus dengan daun pisang, semat di kedua ujungnya. Bakar di atas panggangan atau teflon.
Selamat memasakan dan semoga suka!
Resep Populer
Temukan resep pilihan Anda
